Sabtu, 18 Februari 2017

'Cokelat' Ramah Gigi Sehat



Cokelat dan makanan manis biasanya jadi 'musuh' para dokter gigi karena menyebabkan gigi rusak dan sulit dihindari orang. Untuk menyiasati hal itu, sebuah label di Jepang ciptakan 'cokelat' yang ramah kesehatan gigi.

Melansir Rocket News 24, sebuah produsen pasta gigi herbal membuat sebuah odol dengan rasa cokelat mentol bernama Claudia. 

Produsen pasta gigi tersebut bahkan mengklaim odol cokelat yang mereka ciptakan membantu orang-orang yang sulit lepas dari ketergantungan cokelat.

Seperti pada kebanyakan pasta gigi, odol ini juga memiliki fungsi yang sama yaitu membersihkan gigi dan membuat kondisi napas lebih segar.

Namun, sebagai sensasi tambahan, produsen menambahkan komposisi lain seperti cokelat keping pada pasta gigi. Ini menimbulkan rasa manis layaknya sehabis makan cokelat.


Produsen odol itu juga mengiklankan pasta gigi tersebut dengan slogan yang mendorong orang untuk sikat gigi saat ingin mengonsumsi cokelat, alih-alih benar mengonsumsi produk kakao itu.

Pasta gigi tersebut dijual secara daring. Namun bila berminat sikat gigi dengan cokelat itu, perlu mengeluarkan lebih banyak uang karena pasta gigi tersebut dijual dengan harga US$15 atau sekitar Rp200 ribu.

Produk ini awalnya hanya akan dijual bertepatan dengan Hari Valentine, namun produsen memutuskan untuk melanjutkan penjualan sepanjang tahun ini.
Meski kebanyakan menilai bahwa cokelat dapat merusak gigi, sebuah penelitian menyebutkan bahwa sebenarnya makanan itu dapat membantu menguatkan gigi.

Sebuah penelitian menyebut ada kandungan dalam biji kakao selaku bahan baku cokelat yang mampu mencegah pertumbuhan bakteri merugikan pada gigi.

Namun, para ahli menyatakan, yang perlu diingat bahwa kebanyakan produk cokelat siap makan mengandung gula yang tetap berbahaya bagi kesehatan gigi. (CNN Indonesia.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar